Barito Selatan – Anggota TNI terus membangun Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di lokasi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reg ke-124 Kodim 1012/Buntok, Bertempat di Perahu warga di Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala, Kabupaten Barito Selatan, Pada hari Jumat (23/05/2025)
Komsos dilakukan dengan tujuan saling bertukar informasi, sekaligus mengetahui kesulitan dan keluhan yang sedang dialami oleh masyarakat setempat
Dansatgas TMMD Reguler Ke-124 Kodim 1012/Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han. menjelaskan, “jalinan silaturahmi dengan warga di lokasi TMMD melalui komunikasi sosial perlu dilakukan, pasalnya, banyak manfaat yang diperoleh, baik bagi prajurit TNI maupun bagi masyarakat itu sendiri.
“TMMD bukan saja mengerjakan sasaran fisik tetapi lebih dari itu bagaimana masyarakat mengenal anggota TNI lebih dekat lagi. Komunikasi dengan masyarakat sangat penting dalam setiap pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa, karena komunikasi untuk menciptakan kedekatan atau kemanunggalan merupakan rohnya kegiatan TMMD
Ia juga menambahkan, melalui kegiatan komsos dengan seluruh lapisan masyarakat itu, diharapkan dapat membantu kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan TMMD”, Tutupnya